Sabtu, 26 Agustus 2017

Tugu Bundaran Kabupaten Supiori



Tugu Bundaran Kabupaten Supiori......
ini salah satu tugu selamat datang yang di bangun di Kabupaten Supiori pada beberapa tahun yang lalu.. ini tugu yang ke 2 setelah tugu selamat datang yang pertama sebelum memasuki jembatan kembar Selat Sorendiweri...

ini merupakan tugu peringatan bagi terbentuknya Kabupaten Supiori dan terpisah secara mandiri dan secara administrasi dari Kabupaten induk yaitu Kabupaten Biak-Numfor pada tahun 2003 yang silam... dan kabuapten ini sudah terlepas dan berdiri sendiri selama kurang lebih 14 Tahun...

Pada masa - masa sekarang dimana Kabupaten Supiori memasuki masa kedewasaan....
dengan harapan yang sangat besar dari masyarakatnya bahwa kedepan Kabupaten ini bisa lebih maju dan lebih baik lagi dalam menyejahterakan masyarakat Supiori.....

seperti pada Visi dari Bupati Kabupaten Supiori yaitu :
Jules F Warikar yaitu:

"Terwujudnya Masyarakat Kabupaten Supiori yang Mandiri,
Adil, dan Sejahtera pada Tahun 2021"
+++++
Visi ini menggambarkan bahwa soso Kabupaten Supiori yang dicita - citakan dalam 5 (lima) tahun mendatang adalah masyarakat yang:
Adil = yaitu suatau keadaan dimana seluruh lapisan masyarakat di Kabupaten Supiori menjadi kenyang  (berkecukupan),  Sehat dan Pintar melalui pemerataan pembangunan dan pelayanan publik di bidang ekonomi, pendidikan dan kesehatan, serta bidang - bidang lainnya.

Sejahtera = yaitu masyarakat Supiori menjadi Kenyang (berkecukupan),  melalui peningkatan pendapatan masyarakat, peningkatan lapangan pekerjaan, dan peningkatan indeks pembangunan manusia.

nilai dasar pembangunan yang digunakan sebagai penuntun untuk mewujudkan visi tersebut adalah Membangun Supiori Dengan Cinta Kasih artinya dalam melakukan tugas - tugas pembangunan dan pelayanan di setiap bidang atau urusan, nilai Cinta Kasih selalu menjadi pedoman atau pegangan bagi aparat dan masyarakat. 


next......

#semuelkorwa@gmail.com


Tidak ada komentar:

Posting Komentar