Jumat, 08 September 2017

Supiori Negeriku


Kabupaten Supiori terletak di bagian barat daya merupakan salah satu wilayah di Provinsi Papua yang ibukota kabupaten terletak di Sorendiweri. Dengan luas wilayah 634,25 Km2 (sumber data: Kabupaten Supiori dalam Angka 2016) Kabupaten Supiori merupakan wilayah pemekaran dari Kabupaten Biak Numfor berdasarkan UU Nomor 35 Tahun 2003 tanggal 8 Desember 2003 dan terdiri dari 5 (lima) distrik/kecamatan, yaitu: Distrik Supiori Timur, Distrik Supiori Utara, Distrik Supiori Barat, Distrik Supiori Selatan dan Distrik Kepulauan Aruri.

 "Supiori Negeriku" ini merupakan sebutan bagi masyarakat Supiori karena kecintaan dan kebanggaan masyarakat supiori terhadap Tanah Leluhur mereka... maka masyarakat sering menyebutnya dengan Negeri yang artinya Tanah Kelahiran dan Leluhur sebagai Tanah Pusaka orang supiori/suku asli supiori dari suku yang berdasarkan marga yaitu dari marga Kafiar, Wakman, Maryar, Sauyas, Inggabow dan Bisbarek. maka dengan latar belakang inilah mereka menyebut Supiori dengan Istilah "Negeriku". 

Kabupaten Supiori memiliki keunikan tersendiri, dengan sumberdaya alam pantai dan potensi Ikan yang sangat melimpah... serta memiliki karakteristik bentang alam yang sedikit berbeda dari Kabupaten induknya yaitu Biak-Numfor. Salah satu bagian yang paling menojol di Kabupaten Supiori yaitu Parawisata, hal ini dikarenakan hampir keseluruhan kawasan permukiman sampai pada kampung-kampung desa terpincilpun berada pada kawasan pesisir pantai yang indah, rumah-rumah masyarakatpun masih ada yang bangun dengan cara membuat rumah panggung atau di bangun diatas air laut di daerah pesisir. dan bukan hanya pantai saja namun keindahan bawah lautnyapun masih asri dan alami, ditambah lagi dengan terdapat beberapa pesona air terjun yang menjulang tinggi dan gua-gua alam pada zaman penjajahan jepang dan pada zaman presejarahpun masih tersimpan sangat rapih dan asri di Supiori.

Kondisi alam yang ada masih belum banyak sentuhan oleh manusia jadi masih sangat alami, kawasan hutan lindungnyapun masih banyak menyimpan satwa-satwa khas asli papua dari jenis burung, mamalia, reptil,  dan lain-lain... dari jenis burung masih banyak terdapat burung Mambruk, (Goura victoria), Burung Kum-kum (bahasa lokal), Burung nuri, Kakatua putih, Kakatua Merah, Elang, Burung Hantu, Burung Pelikan, Burung Walet, dan masih banyak lagi,sedangkan jenis reptil mulai dari, Soa soa (Biawak), Kadal Tanah, Bunglon, Ular Pohon hijau (bahasa lokal Patola), Piton, Ular derik papua, (bahasa lokal Iknampu), dan lain-lain..dari jenis mamalia: Kus-kus Papua dari genus (Spilocuscus maculatus),.


Kabupaten ini masih menyimpan banyak hal yang belum semua dapat terekspolor karena masih membutuhkan waktu yang begitu panjang agar dapat mengungkap keindahan-keindahan lainnya yang ada di Kabupaten Supiori. jadi para sobat petualang,... jika kalian punya kesempatan dan keinginan yang kuat untuk mau mengeksplor keindahan apa yang tersumpan di Kabupaten Supiori maka siapkanlah diri kalian untuk sebuah petualangan yang mengesankan menyusuri pulau-pulau misteri yang tersimpan oleh keindahan alamnya dan pola kehidupan masyarakat adatnya yang masih alami dan asri...!


Sekian dulu yah ulasan saya mengenai supiori, karena masih minimnya informasi yang saya dapatkan dari Kabupaten yang masih tergolong baru ini..! so buat teman - teman para blogger silahkan memberikan masukan dan ide-ide lain yang membangun serta informasi lain yang belum sempat saya muat dalam blog saya ini... mohon maaf bila ada salah penulisan informasi yang saya sebarkan ini. terima kasih. salam.



#semuelkorwa@gmail.com (081240337609).






Sabtu, 26 Agustus 2017

Tugu Bundaran Kabupaten Supiori



Tugu Bundaran Kabupaten Supiori......
ini salah satu tugu selamat datang yang di bangun di Kabupaten Supiori pada beberapa tahun yang lalu.. ini tugu yang ke 2 setelah tugu selamat datang yang pertama sebelum memasuki jembatan kembar Selat Sorendiweri...

ini merupakan tugu peringatan bagi terbentuknya Kabupaten Supiori dan terpisah secara mandiri dan secara administrasi dari Kabupaten induk yaitu Kabupaten Biak-Numfor pada tahun 2003 yang silam... dan kabuapten ini sudah terlepas dan berdiri sendiri selama kurang lebih 14 Tahun...

Pada masa - masa sekarang dimana Kabupaten Supiori memasuki masa kedewasaan....
dengan harapan yang sangat besar dari masyarakatnya bahwa kedepan Kabupaten ini bisa lebih maju dan lebih baik lagi dalam menyejahterakan masyarakat Supiori.....

seperti pada Visi dari Bupati Kabupaten Supiori yaitu :
Jules F Warikar yaitu:

"Terwujudnya Masyarakat Kabupaten Supiori yang Mandiri,
Adil, dan Sejahtera pada Tahun 2021"
+++++
Visi ini menggambarkan bahwa soso Kabupaten Supiori yang dicita - citakan dalam 5 (lima) tahun mendatang adalah masyarakat yang:
Adil = yaitu suatau keadaan dimana seluruh lapisan masyarakat di Kabupaten Supiori menjadi kenyang  (berkecukupan),  Sehat dan Pintar melalui pemerataan pembangunan dan pelayanan publik di bidang ekonomi, pendidikan dan kesehatan, serta bidang - bidang lainnya.

Sejahtera = yaitu masyarakat Supiori menjadi Kenyang (berkecukupan),  melalui peningkatan pendapatan masyarakat, peningkatan lapangan pekerjaan, dan peningkatan indeks pembangunan manusia.

nilai dasar pembangunan yang digunakan sebagai penuntun untuk mewujudkan visi tersebut adalah Membangun Supiori Dengan Cinta Kasih artinya dalam melakukan tugas - tugas pembangunan dan pelayanan di setiap bidang atau urusan, nilai Cinta Kasih selalu menjadi pedoman atau pegangan bagi aparat dan masyarakat. 


next......

#semuelkorwa@gmail.com


Selat Sorendiweri

Selat Indah Sorendiweri,,,,,,

Mungkin belum banyak orang mengenal selat yang satu ini, atau juga sudah banyak yang mengenalnya... orang yang mengenal selat ini pastilah sudah pernah datang ke tempat ini...

Selat ini terdapat di Ibu Kota Kabupaten Supiori. selat inilah yang memisahkan daratan antara Kabupaten Biak-Numfor dan Kabupaten Supiori...

Selat kecil ini pasti menandakan ucapak selamat datang di Kabupaten Supiori, mengapa.? karena selat inilah yang pertama kali kita temui saat akan memasuki Ibukota Kabupaten Supiori yaitu Sorendiweri... selat ini adalah selat teraman pada saat musim gelombang Utara.. banyak perahu - perahu dayung maupun bermotor tempel yang singah di selat ini pada saat gelombang tinggi di pantai sebelah utara... 

selat kecil ini menyimpan banyak sejarah dan peristiwa di masa lalu yang tidak dapat di uraikan satu per satu karena begitu banyak sejarah dan peristiwa yang tersimpan dengan rapih tanpa ada sebuah referensi panjang yang tertuliskan dalam sejarah selat ini... hanya saja berdasarkan informasi cerita rakyat dari tahun ke tahun dan di ceritakan secara turun temurun dari para orang tua lanjut usai kepada para generasi di bawahnya...! 

Sekarang selat ini sudah terbuka bagi siapa saja, akses untuk menuju ke selat ini sudah sangat mudah sekarang karena terletak di antara pusat kota Kabupaten Supiori, dan dapat di tempu dengan menggunakan kendaraan beroda 2 maupun roda 4.....

pada saat ini selat sorendiweri menjadi salah satu destinasi wisata yang cukup indah di Kabupaten Supiori... hanya saja diperlukan sedikit sentuhan pengelolaan yang efisien lagi agar kegiatan parawisata di selat ini dapat berjalan dengan sangat baik dan dikelola dengan baik pula, sehingga menjadi sumber devisa bagi Kabupaten Supiori pada tahun - tahun yang akan datang...

pesan singkatnya yaitu... bagi rekan - rekan sekalian tolong jaga kebersihan selat ini... dan jangan buang sampah sembarangan sehingga bisa mengganggu ekosistem dari selat ini... karena selat ini terdapat 2 ekosistem yang harus di lindungi yaitu ekosistem padang lamun dan ekosistem hutan bakau (mangove)....!!!!

next........


#semuelkorwa@gmail.com


Rabu, 09 Agustus 2017

Kawasan Hutan Mangrove Kab. Supiori Desa Ababiaidi

Kawasan Hutan Mangrove di kampung ababiaidi supiori selatan,..!

kawsan hutan ini masih sangat alami dan asri, namun sering mengalami pengrusakan oleh masyarakat setempat yang masih mengambil atau menggunakan batang pohon mangrove sebagai bahan baku pembuatan rumah dan kayu bakar.

Dengan demikian luas hutan ini menjadi berkurang, yang dulunya sekitar 5 hektar lebih sekarang menurun drastis menjadi.... sekirar 3 hektar saja...

Hal ini sangat di sayangkan, dimana hutan mangrove ini dapat di jadikan sebagai tempat pemijahan bagi ikan - ikan kecil dan juga sebagai penahan abrasi pantai... 
juga dapat di jadikan sebagai sumber devisa lain bagi daerah setempat yaitu tempat wisata mangrove yang sangat menarik, hutan mangrove bukan hanya tempat perlindungan bagi hewan air saja namun juga sebagai tempat betengger satwa - satwa lainnya seperti beberapa jenis burung, dan reptil. 

upaya yang dilakukan pemerintah pada saat ini sudah sangat mendukung yaitu dengan adanya undang - undang konservasi dengan, demikian ini menjadi sebuah regulasi yang baik dalam upaya penaganan dan perlindungan terhadap sumberdaya hutan mangrove maupun sumberdaya laut dan pesisir lainnya. 

pesan bagi seluruh masyarakat yang ada di kabupaten Supiori terlebih khusus kampung ababiaidi bahwa sumberdaya laut bukan hanya terumbu karang saja, melainkan masih ada sumberdaya lain yang harus turut di jaga yaitu hutan mangrove dan padang lamun, dengan terpeliharanya ke dua sumberdaya ini maka kesaimbangan ekosistem pun terus terjaga secara alami, sebab hubungan atara ekosistem itu sangat mendukung antara yang satu dan yang lainnya, jika salah satu rusak maka tidak ada keseimbangan lagi...! 



semuelkorwa@gmail.com/081240337609

Selasa, 08 Agustus 2017

Air Terjun Carmon (Biak-Numfor)


Air terjun Carmon... air terjun ini terletak di Biak Numfor (Papua), terlebih khususnya Biak bagian Utara..!
agar bisa sampai di air terjun ini, kita akan menempuh perjalanan dari pusat kota Biak kira - kira sekitar 35 - 40 menit menggunakan kendaraan roda 2 maupun roda 4 dengan jarak tempuh kira - kira sekitar 20 km. 
 Ketika mau ke lokasi air terjun tersebut jagan lupa untuk menghubungi terlebih dahulu agen land tour/guide wisatawan lokal yang ada di kota Biak, seperti biakdivingcenter. papuaadventure, ataupun komunitas - komunitas petualang yang ada di kota Biak. dari agen - agen ini kita akan mendapatkan fasilitas lain seperti kendaraan dan informasi wisata yang jelas dari mereka serta paket wisata yang telah mereka kemas bagi para wisatawan yang mau datang dan berkunjung ke kota Biak..!! 



semuelkorwa@gmail.com/081240337609


Gua Alam di Desa Ababiadi Supiori Selatan. Papua

Kawasan wisata alam yang baru di Supiori...! Gua baru yang tidak sengaja di temukan oleh masyarakat setempat, gua ini ditemukan pada sekitar akhir tahun 2015 lalu dan menjadi sebuah tempat wisata yang sangat unik. Lokasi gua ini terdapat di Kabupaten Supiori, tepatnya Distrik supiori selatan desa Ababiaidi. dari desa ababiaidi kita masih harus menempuh jarak sekitar 3 km lagi untuk menuju lokasi tersebut... akses menuju jalan ke gua tersebut dapat ditempuh dengan berjalan kaki ataupun menggunakan kendaraan bermotor... 

Karakteristik Gua ini masih sangat asli... masih banyak juga kelelawar, gua ini masih belum di eksplor lebih jauh dan masih minim informasi yang bisa di dapat karena belum ada ekpedisi lebih lanjut mengenai gua ini... 

sebagai info gua ini sangat menarik
dan dapat menjadi suatu destinasi wisata alam yang indah untuk di jelajahi.....!

sebagai info anda dapat menghubungi kami lewat email. semuelkorwa@gmail.com/081240337609